Ad Code

Peringatan Isra Mi’Raj, Kapolres Madiun Sampaikan Agar Personil Meningkatkan Iman Dan Taqwa

Polres Madiun – Dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1438 H, Kepolisian Resort Madiun menggelar peringatan Isra Mi’raj yang bertempat di masjid At-Taqwa Polres Madiun. Sabtu, (29/4/2017)

Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WIB ini, mengambil tema yaitu ” Dengan Hikmah Isra Mi’raj kita tingkatkan keimanan dan kinerja guna mewujudkan Polri yang Promoter”.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut yaitu Kapolres Madiun AKBP I MADE AGUS P.,S.I.K.,M.Hum., Drs. KH.MAKSUM UMAR, M.Pd ( Ketua STAI NU Kab.Madiun ),  pejabat utama Polres Madiun, Kapolsek Jajaran Polres Madiun, anggota Polres dan Polsek jajaran Polres Madiun, Pengurus dan Anggota Bhayangkari Polres Madiun.

Diawali dengan pembacaan ayat suci Al Quran, kemudian dilanjutkan dengan sambutan Kapolres Madiun. Dalam sambutannya, Kapolres mengharapkan melalui peringatan Isra Mi’raj ini, semoga dapat memotivasi Anggota Polres Madiun dalam meningkatkan keimanan dan kinerja guna mewujudkan tugas Polri yang Promoter.

Kapolres Madiun juga berpesan, agar seluruh anggota dapat mengambil pelajaran dari tausiyah yang akan disampaikan KH MAKSUM UMAR.

img-20170429-wa0012-1080x600

Dalam Tausiyahnya, KH.MAKSUM UMAR bercerita bahwa peristiwa Isra’ Mi’raj ini, adalah sebuah peristiwa perjalanan malam dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa. Dari peristiwa ini kemudian umat Islam di seluruh dunia mengenalnya dengan perintah solat 5 waktu dalam sehari semalam.

Kemudian beliau juga menyampaikan bahwa peringatan Isra’ Mi’raj ini dapat dijadikan momen oleh Polri untuk meningkatkan kualitas iman dan taqwa sehingga dalam melayani, melindungi dan mengayomi masyarakat Polri mampu menjadi contoh dan teladan bagi masyarakat.

Kegiatan ini berlangsung hingga pukul 11.00 dengan tertib dan khusyuk dari awal sampai akhir acara selesai. (dev)



from Promoter Polri http://ift.tt/2oJn77b
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments

Close Menu