Ad Code

Persiapan Operasi Ramadniya Semeru 2017, Kasatlantas Polres Trenggalek Pimpin Survei Jalan

Polres Trenggalek – Jajaran Satlantas Polres Trenggalek bersama  Forum Lalu Lintas Kabupaten Trenggalek melaksanakan survei jalan dan rencana pendirian Pos pengamanan dalam rangka Operasi Ramadniya Semeru 2017 yang akan datang. Selasa (06/06).

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kasatlantas Polres Trenggalek AKP Ricky Tri Dharma, S.H., S.I.K., bersama instansi terkait ini meninjau beberapa titik yang rencananya nanti akan didirikan Pos Pengamanan.

“Hasil kajian bersama dengan memperhatikan tingkat kepadatan arus lalu lintas dan gangguan Kamtibmas, rencananya akan dibangun 3 Pos Pengamanan yakni di simpang tiga Jarakan kemudian Alun alun dan simpang 4 durenan. sedangkan Pos pantau didirikan diterminal bus dan simpang tiga Alga. Pada jalur Mudik nantinya kita siapkan rest area bagi pengendara” jelas AKP Ricky

Menurut AKP Ricky, jumlah Pos Pam dan Pos Pantau tersebut masih tahap pengusulan kepada kesatuan yang akan disampaikan pada saat Rakor Operasi Ramadniya Semeru 2017 nanti.

“Bisa jadi bertambah jumlahnya, mengingat saat liburan lebaran ada peningkatan arus kendaraan yang signifikan di dua wilayah yakni Watulimo dan Panggul. Tapi mungkin hanya sebagai Pos pantau wisata saja. Kita lihat nanti hasil rapat koordinasi.”tambah AKP Ricky

Sementara itu hasil survei jalan, diketahui jalur mudik mulai dari perbatasan Trenggalek-Tulungagung hingga Ponorogo ada beberapa titik ruas jalan yang masih dalam perbaikan. Berdasarkan pantuan, dari 3 titik tersisa ruas jalan karangsoko saja yang masih dalam proses perbaikan.

“Sudah koordinasi, diupayakan lebaran sudah selesai semua sehingga tidak ada gangguan pada jalur mudik di Trenggalek” ujar AKP Ricky

Meskipun demikian, AKP Ricky meminta agar pengendara tetap berhati-hati dan mentaati peraturan lalu lintas.

“Tetap waspada dan hati-hati. Utamakan keselamatan saat berkendara” pesan AKP Ricky



from Promoter Polri http://ift.tt/2rGbo7w
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments

Close Menu